“Kecelakaannya itu terjadi sepertinya sedang arah pulang. Jalan Dr Soetomo itu kan dekat rumahnya,” ujar Cak Suro.
Dia pun bertanya-tanya, sekeras apa benturan yang dialami Eko Londo sehingga menyebabkan luka yang cukup parah.
“Kecelakaan ini seperti apa, kok sampai parah begini. Mungkin benturannya di kepala ya. Wong lecet-lecet saja enggak terlalu, hanya luka di pipi saja,” terang Cak Suro.
Lanjut Cak Suro, temannya itu memang kerap pergi seorang diri. Dia menilai secara fisik, Eko Londo masih kuat.
“Waktu pandemi COVID-19 saja aku kena dia sehat-sehat saja,” pungkanya. (*)
Tinggalkan Balasan