Jakarta, ERANASIONAL.COM – Masyarakat Jawa akan merayakan malam 1 Suro. Tanggal 1 Suro menandai awal tahun baru dalam penanggalan Jawa.

Sistem penanggalan kalender Jaw menggunakan revolusi bulan terhadap bumi (qomariah) seperti halnya Islam.

Hari baru dimulai saat datangnya bulan pada malam hari. Penanggalan ini berbeda dengan kalender Masehi yang menggunakan revolusi matahari.

Dalam buku ‘Asesmen Kognitif Pembelajaran IPA dengan Pendekatan STEM Berbasis Kearifan Lokal’ karya Ahmad Annadzawil Arzaq, dkk dijelaskan, malam 1 Suro jatuh pada malam hari setelah maghrib di hari sebelum tanggal 1 Suro.

Di mana, jika mengacu pada Kalender Hijriah 2024 yang diterbitkan secara resmi oleh Kementerian Agama (Kemenag) RI, tanggal 1 Suro bertepatan pada tanggal 8 Juli 2024.

Artinya, malam 1 Suro bertepatan pada 7 Juli 2024 malam (setelah maghrib), dan 1 Suro 1958 bertepatan pada tanggal 8 Juli 2024. Demikian melansir detik, Sabtu (5/7/2024).

Mitos Malam 1 Suro

Malam 1 Suro menjadi tanggal yang sakral dan keramat dalam masyarakat Jawa. Sejumlah larangan diwanti-wanti agar tak dilakukan pada saat malam 1 Suro.

Berikut mitos dan larangan yang masih dipercaya oleh sebagian masyarakat saat malam 1 Suro: