Selebgram Virly Virginia memenuhi panggilan penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Selasa (19/9/2023). Dia diperiksa sebagai saksi dalam kasus rumah produksi film porno di Pasar Minggu, Jakarta Selatan. (Foto: Ist)

JAKARTA, Eranasional.com – Selebgram Virly Virginia memenuhi panggilan penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Selasa (19/9). Dia dimintai keterangan terkait kasus rumah produk film porno di Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Virly datang ke Mapolda Metro Jaya ditemani kuasa hukumnya sekitar pukul 10.50 WIB. Dia mengenakan masker dan menundukkan kepala terkesan menghindari sorotan kamera awak media.

Sebelum masuk ke ruang penyidik, Virly sempat menjawab pertanyaan wartawan.

“Saya siap menjalani pemeriksaan. Nanti ada klarifikasinya,” kata Virly Virginia.

Selain Virginia, polisi juga memanggil selebgram Siskaeee. Namun, Siskaeee belum memenuhi panggilan polisi dan terancam dijemput paksa.

Total ada 11 orang pemeran wanita dari kalangan artis dan selebgram yang menjadi pemeran di film porno. Mereka adalah Siskaeee, CN, SE, E, BLI, M, MGP, S, J, S, dan AB.

Penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya juga memanggil lima pemeran pria, yakni BP, P, UR, AG, alias AD, dan RA.

Dalam kasus ini polisi telah menetapkan lima tersangka yakni laki-laki berinisial I berperan sebagai sutradara, admin website, pemilik, sekaligus produser.

Empat lainnya yaitu, laki-laki berinisial JAAS berperan sebagai kamerawan, AIS (laki-laki) sebagai editor, AT (laki-laki) sebagai sound engineering, dan seorang wanita berinisial SE berperan sebagai sekretaris perusahaan yang juga pemeran film porno.