JAKARTA, Eranasional.com – Kabar tak sedap datang dari selebritas Barbie Kumalasari, dirinya dikabarkan ditangkap oleh aparat kepolisian terkait kasus dugaan kepemilikan narkotika, Kamis (23/3/2023) malam.
Menanggapi hal tersebut, Barbie Kumalasari langsung memberikan klarifikasi usai dikabarkan telah ditangkap polisi terkait kasus narkoba. Ia bahkan mengaku kini sedang berada di jalan menuju suatu tempat.
“Nggak ada, nggak ada (tertangkap polisi),Ini baik-baik saja, lagi di jalan aku. Nggak, nggak bener (tertangkap polisi karena kasus narkoba),” kata Barbie Kumalasari pada Jumat (24/3/2023).
Barbie Kumalasari juga heran mengapa isu tak sedap itu bisa berembus di kalangan wartawan.
“Nggak ada, nggak ada, kalau narkoba aku ditangkap nih, sudah pasti nggak bisa nerima telepon. Salah, salah. Nggak bener, salah,” jelas Barbie Kumalasari.
Namun, jika memang ucapannya tak dipercaya, mantan istri Galih Ginanjar ini siap melakukan tes urine. Ia mau membuktikan bersih dari narkoba.
“Kasus narkoba ini tuh bisa merusak semuanya. Enggak mungkin aku terlibat karena aku sudah menjadi Duta BNN, Duta Bersih Narkoba,” jelasnya.
Kendati demikian, Barbie Kumalasari tak mau melaporkan orang-orang yang membuat informasi, terkait dirinya yang dikabarkan diamankan polisi karena kasus narkotika.
“Enggak lah, gua sudah banyak kesibukan. Biarin aja,” ucap Barbie Kumalasari.
Tinggalkan Balasan